Langsung ke konten utama

Siswa SDIA Torehkan Prestasi Akademik

 


Oleh : Homaidi*

Batu- Sabtu 23/7 Siswa SD integral Al-Fattah mengikuti lomba Gebyar Metematika yang diselenggarakan oleh Universitas PGRI Wiranegara Pasuruan. Acara yang dikemas dengan GAMMA 2022 ini khusus pelajar tingkat SD/MI se- Jawa Timur.

Seminggu sebelumya pada babak pengisian, SD Integral Al-Fattah mendelegasikan tiga duta. Pada saat yang sama ketiga-tiganya masuk ke babak final.

Pekan depannya, tepatnya hari ini sabtu, 23/7 babak final di selenggarakan, siswa/i SDIA sejak pagi-pagi buta telah menyiapkan diri, mulai sholat tahajjud, sambil lalu menunggu subuh, ananda belajar hingga tiba waktu sholat, akunya salah satu wali murid yang mengantarkan ananda ke Sekolah. 

Setelah mengikuti kegiatan yang cukup padat mulai pagi sampai sore, pepatah menyebutkan, "usaha tidak menghianati hasil" atas izin dan nikmat Allah Swt., alhamdulillah duta SDIA ananda atas nama Syamil Al-Ghifari meraih juara tiga.

Ustadz Ibnu yang mendampingi ananda sejak seleksi sampai final tahu persis usaha ananda, saat pengumuman yang menegangkan tiba, dari tiga juara yang dipanggil, ternyata ananda Syamil ikut tersebut, bulu kuduk bangun, mulut terucap hamdalah, diiringi rasa gembira dan haru tak terasa air mata menetes, ngakunya.

Pada saat yang sama, sebutlah Homaidi, Kepala Sekolah SD Integral Al-Fattah, beliau tidak dapat menemani ananda karena mengikuti kegiatan yang diadakan MKKSI yang dikemas dengan Rakor (rapat kordinasi) Kepsek Jatim dibawah nauangan PIBT Hidayatullah, yang bertempat di Mujokerto. Saat mendengar kabar gembira ini, beliau langsung sujud syukur. Semoga kedepan lebih banyak syamil-syamil yang lain, siap menjadi duta kebaikan diajang festival, ungkapnya.


Pemuda yang murah senyum ini, sejenak  diam, terus mangatakan, "tidak salah! bahwa salah satu taglin SDIA adalah sekolah para juara". Semangat anandaku, teruslah berkarya, tanamlah bibit-bibit kebaikan kepada orang lain lewat ajang lomba, pungkasnya.

Keberuntungan

Berungtunglah orang yang menanam kebaikan, baik lewat ucapan, tindakan, atau contoh teladan yang lain.

Nabi Muhammad SAW mengingatkan seraya berabda :   

                 من دلّ على خير فله مثل اجر فاعله

Artinya: "Barangsiapa yang menunjukkan kebaikan, maka dia akan mendapatkan kebaikan orang yang melakukan" (Hadits)

Semoga kita selalu menjadi contoh yang baik bagi keluarga, masyarakat, dan bangsa, sehingga menjadi hamba yang rahmatan lil'alamiin.[]

* Kepsek SD Integral Al-Fattah


Komentar

Postingan populer dari blog ini

SD Integral Al-Fattah Meraih Penghargaan Dari Diknas Kota Batu 2024

  Kota Batu : Dinas Pendidikan (Diknas) Kota Batu bekerjasama dengan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Batu mengadakan puncak peringatan hari guru nasional ke 53 dan PGRI ke 79 di Hall Singhasari resort, Ahad (22/12/24). Perayaan tersebut dihadiri langsung Plt Wali Kota Batu, dan Ketua PGRI Jawa Timur dan tenaga pendidik (tendik) se-Kota Batu. Hal ini ditegaskan dalam laporan Kepalas Diknas bapak M. Chori, M.Si bahwa jumlah guru yang hadir kurang lebih 5000. Beliau melanjutkan, kegiatan ini di support langsung oleh pak Plt Wali Kota Batu Dr. Aris Agung Paewai. Terbukti kegiatan ini diselenggarakan di Hall Hotel bintang 5, tentu ini penghargaan yang luar biasa bagi semua guru, khususnya di lingkungan Kota Batu, disambut tepuk tangan meriah oleh peserta yang hadir. Pada acara yang cukup khidmat ini berbagai penghargaan diberikan, mulai peserta didik, guru, sampai sekolah yang berprestasi.  Tentu ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi sekolah yang mendapatkannya. Sal...

Keseruan Kelas VI Angkatan 3 SD Integral Al-Fattah Go To Surabaya

  Batu : Merupakan momen tahunan yang ditunggu siswa/i kelas VI SD Integral Al-Fattah (SDIA) Kota Batu, yaitu study tour.  Rasa yang ditunggu siswa/i SDIA terbayar sudah. Karena kegiatan tersebut terlaksana pada Selasa (7/1/25).  Adapun peserta dari siswa/i SDIA kelas VI berjumlah 63 dan Ustadz/ah pendamping 15 orang cukup memenuhi dua bus, dari Batu menuju kota pahlawan Surabaya. Kenapa Surabaya menjadi jujukan study tour? Pertanyaan ini muncul, karena dua angkatan sebelumnya go to Jogja.  Surabaya merupakan Ibu Kota Provensi Jawa Timur, didalamnya terdapat wahana Kebun Binatang Surabaya (KBS), wisata  bahari, dan history (monumen kapal selam dan tugu pahlawan) tegas Bunda Issanu. Disamping itu lanjut ketua paguyuban kelas VI tersebut, bukan hanya itu anak-anak juga diajak bersenang-senang ke Trans Snow World (TSW), dan terkahir berlabuh ke Masjid Al -Akbar. Masjid terbesar se Jawa Timur tersebut juga sarat estetika timur tengah, tutupnya. Moment tersebut disem...

Mulia Dengan Berbakti Kepada Orang Tua

  Oleh : Moh. Homaidi * Seorang Ustadz yang santun dalam penyampaian nasehat dan senantiasa menyentuh hati. Suatu ketika beliau bercerita kepada jama'ah bahwa dua pekan sebelum ramadhan, ada seorang temannya datang dan bercerita. Bahwa ada salah satu anak buahnya di tingkat pemerintah, ia sebagai pegawai negeri sipil (PNS) tiba-tiba mengajukan resign. Melihat dan mendengar surat pemunduran diri bawahannya si pemimpin kaget dan panik. Lantas si pemimpin bertanya kenapa mau mundur, apakah ada masalah pekerjaan atau gaji kurang? Pegawai yang bersangkutan diam tanpa mengeluarkan suara. Kalau begitu jangan dulu, pekerjaan kamu bagus dan tuntas. Apa yang menjadi dasar kamu mau memundurkan diri? Sanggahnya. Pengajuan surat resign ini bukan hanya sekali dua kali, tapi sudah berkali-kali, tapi ketika ditanya alasannya kenapa? Jawabanya sama, diam tanpa suara. Di bulan ke enam pemuda yang sederahana dan punya anak yang masih kecil-kecil tersebut kembali mengajukan resign. Sebagai pemimpin, d...