Langsung ke konten utama

SD Integral Al-Fattah Selenggarakan Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-77

 


Oleh. Moh. Homaidi*

Batu- SD Integral Al-Fattah kota Batu menyelenggarakan upacara pengibaran bendera merah putih, pada hari rabu, 17/8 2022 ke-77. Tema yang diangkat "pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat". Acara dihadiri oleh kelas 5 dan 6 serta ustdaz/ah. 

Sementara kelas 1- 4 dan seluruh wali murid mengikuti kegiatan ini lewat live streaming. Pemisahan ini dilakukan dengan harapan agar tidak terjadi penumpukan massa di satu titik.

Kegiatan ini bertepatan dengan tanggal merah, seharusnya mereka bersama orang tua dan keluarga tapi semangat ikut serta menyaksikan pengibaran bendera. Hal ini menjadi sepirit tersendiri, tidak bisa diungkapkan tapi bisa dirasakan, sebagaimana yang diakui salah satu Siswa kelas enam. "Senangnya dalam kebersamaan dan ini sekaligus sebagai kenangan saat nanti kami berada di jenjang SMP", tambahnya.


Bertindak sebagai Pembina upacara Ustadz Moh. Homaidi, M.Pd, dalam amanatnya beliau menegaskan betapa pentingnya menjaga harkat dan martabat kemerdekaan. "Kemerdekaan ini tidak serta merta diraih, percuma, apalagi tanpa perjuangan".  Kemerdekaan ini ditebus dengan darah dan nyawa kakek, buyut kita. Agar kelak cucu dan cicitnya tidak mengalami penjajahan serupa, bebas dari tekanan, dan ancaman".

Pemuda yang menjabat sebagai kepala sekolah ini menambahkan. "Lalu bagaimana menjaga kemerdekaan ini" pertama, selalu menjaga nilai-nilai perjuangan dengan semangat yang tinggi, sholat tepat waktu, belajar yang tekun, dan meningkatkan etos kerja yang kreatif-enovatif. Kedua, Buang jauh-jauh rasa malas, ujub, dan sombong, karena jika rasa ini masih ada pada dalam diri, berarti ia masih terjajah. Hati menjadi panas, pikiran sempit, gendrang permusuhan selalu menyala, pungkasnya.


Kegiatan diakhiri dengan foto bersama. Ustadz/ah dan Siwa/i kelas 5 - 6 membuat barisan yang rapi dengan estetika yang indah menambah hidmatnya acara.

Ingat Sejarah

Ungkapan yang sering kita dengar "Jas merah" jangan meninggalkan sejarah - berikut salah satu orasi kebangsaan Bung Karno, presiden pertama Negara Republik Indonesia, beliau berharap agar kita rakyat Indonesia bersyukur kepada Allah Swt atas nikmat yang diraih berupa kemerdekaan bebas dari penjajah dan ancaman. 

Merdeka, bebas dari korupsi, kulusi, dan nepotisme. Jadilah rakyat yang jujur dan akur, serta merawat tanah air yang makmur. 

Mengenang perjuangan para pendahulu adalah sepirit mempertahankan sebuah bangsa, membaca tapaktilas para pejuang menumbuhkan rasa empati yang tinggi.

Mari kita jaga dan cintai NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia)  ini karena dengan sikap ini termasuk bagian dari iman seseorang, berikut ungkapan para Ulama' 

حبّ الوطن من الإيمان 

Artinya, "Cinta tanah air sebagian dari iman"

Salah satu ciri seseorang cinta tanah air ialah dengan cara membeli produk dalam negeri, menjaga persatuan, tidak cerai berai, dan tenggang rasa.

Semoga dengan semangat berjuang dan menjaga produk dalam negeri menjadi wasilah keimanan yang kuat nan kokoh, amin..[]

* Guru dan Kepala Sekolah SD Integral Al-Fattah Kota Batu


Komentar

Postingan populer dari blog ini

SD Integral Al-Fattah; Outing Puncak Tema Di Lanud Abd Sholeh Malang

  Batu : Seru banget, ucap salah satu anak peserta puncak tema kelas 1 SD Integral Al-Fattah Fullday School di Lanud Abd Sholeh Malang, sebut saja mas Natan, rabu (13/11/24. Aku sangat senang Ustadz, karena langsung ketemu pesawat tempur. Aku ingin jadi tentara pembela tanah Air Indonesia, aku juga sama Ustadz, diikuti teman-teman yang lain, harap mereka kompak. Setelah dari sekadon teknis (sekatek) Abd Sholeh, mengikuti arahan dan melihat langsung alusista TNI Angkatan Udara. Ananda lanjut ke area taman guna mengikuti kegiatan berikutnya yaitu menulis pengalaman selama kegiatan berlangsung.    Suasana menulis pengalaman "menyenangkan" Selesai ananda mengurai pengalaman serunya di atas kertas putih, mereka lanjut makan siang bersama. Alhamdulillah, acara berlangsung meriah karena didukung langsung para Bunda paguyuban yang luar biasa, bekerja tanpa pamrih, tapi yakinlah bantuan para Bunda akan dipetik oleh Ananda yang sholeh/ah. Ucapan terimakasih dari pihak SD Integral A...

Muroja'ah ; Rutinitas Pekanan SD Integral Al Fattah

  Kota Batu, SD Integral Al Fattah melaksanakan rutinitas pekanan berupa "Muroja'ah Hafalan," Kamis (22/8). Kegiatan ini menjadi program Sekolah guna menjaga hafalan sesaui target. Mulai dari Juz 30, 29, dan Juz 1. Adapun tempat halaqoh Siswa/i sesuai capaian masing-masing. Ustadzah Wahyuni, S.Pd.I sebagai Waka Al Qur'an mengangkat program ini, karena mengingat dua tahun terakhir banyak hafalan Ananda yang hilang, karena sukarnya ananda memuroja'ah (mengulang-ngulang) hafalan. Semoga program ini mampu menimalisir kelupaan Ananda saat mengikuti uji publik, harapnya. Sebagai orang yang bertanggung jawab dalam bidang ke Al Qur'anan, Us Yuni panggilan akrabnya memastikan, bahwa "kegiatan Muroja'ah ini syarat kontrol, baik oleh saya maupun Kepala Sekolah." Tutupnya. Pedoman Hidup Sebagai Sekolah Islam yang berbasis Tauhid, kegaiatan SD Integral Al Fattah bersumber dari Al Qur'an dan Hadits, serta ilmu umum yang diintruksikan oleh Diknas. Kendati d...

SD Integral Al-Fattah Meraih Penghargaan Dari Diknas Kota Batu 2024

  Kota Batu : Dinas Pendidikan (Diknas) Kota Batu bekerjasama dengan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Batu mengadakan puncak peringatan hari guru nasional ke 53 dan PGRI ke 79 di Hall Singhasari resort, Ahad (22/12/24). Perayaan tersebut dihadiri langsung Plt Wali Kota Batu, dan Ketua PGRI Jawa Timur dan tenaga pendidik (tendik) se-Kota Batu. Hal ini ditegaskan dalam laporan Kepalas Diknas bapak M. Chori, M.Si bahwa jumlah guru yang hadir kurang lebih 5000. Beliau melanjutkan, kegiatan ini di support langsung oleh pak Plt Wali Kota Batu Dr. Aris Agung Paewai. Terbukti kegiatan ini diselenggarakan di Hall Hotel bintang 5, tentu ini penghargaan yang luar biasa bagi semua guru, khususnya di lingkungan Kota Batu, disambut tepuk tangan meriah oleh peserta yang hadir. Pada acara yang cukup khidmat ini berbagai penghargaan diberikan, mulai peserta didik, guru, sampai sekolah yang berprestasi.  Tentu ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi sekolah yang mendapatkannya. Sal...