Kota Batu - SD Integral Al-Fattah Fullday School selenggarakan ujian try out ke 2 untuk kelas VI, diikuti sebanyak 37 Siswa/i.
Ujian try out ini dilaksanakan selama satu pekan, tepatnya pada hari senin-sabtu (10-15/4).
Ujian kali ini bersamaan dengan kegiatan Pondok Ramadhan 1444 H. Yang diikuti oleh Siswa/i dari kelas 1- V.
Walau bersamaan dengan Pondok Ramadhan, Kepala Sekolah SD Integral Al-Fattah Fullday School tetap menekankan tentang pentingnya jujur dalam mengerjakan sesuatu, termasuk try out ke 2 kali ini.
Ustadz Homaidi sapaan akrabnya, menegaskan dilarang menyontek saat try out berlangsung, maka beliau menegaskan dalam yel-yelnya "Jujur Yes, Nyontek No".
Betapa mahalnya sifat jujur, karena dengan berbekal inilah seseorang dapat dihargai, kapan dan dimanapun berada, imbuhnya.
Lalu, kapan menumbuhkan sifat mulia ini? Ialah saat ini, ketika mereka masih usia 2 sampai 12 tahun, tutupnya.
Semoga Siswa/i SD Integral Al-Fattah Fullday School menjadi Anak yang sholeh/ah, dan mendapatkan nilai yang terbaik. Aamiin.[]/ Humed.
Komentar
Posting Komentar