Batu : Sabtu (2/11/2024) menjadi momen langka bagi kelas enam Hamzah SD Integral Al-Fattah Kota Batu. Pasalnya orang tua dan ananda mengadakan Family Gathering di Bedengan, Dau-Malang.
Kegiatan yang dihadiri langsung oleh Wali kelas dan Kepala Sekolah, menambah kesempurnaan rangkaian acara. Mulai pembukaan sampai penutupan, lanjut ramah tamah, makan siang dan mau'idlah hasanah.
Tentu ini mendapat attention khusus, sebab baru kali ini family gathering diadakan di ruang terbuka, apalagi di area perkemahan, sangat istemewa. Biasanya di ruangan tertutup, akunya Kepala Sekolah saat memberikan tausyiah dihadapan wali yang hadir, senyum sumberingah pun datang dari para Bunda.
Lanjut Ustadz Homaidi, ia menegaskan bahwa tugas orang tua adalah memberikan kebahagiaan bukan pengekangan, dan memberikan kesenangan tanpa melenakan. Dengan cara menyiapkan waktu dan tempat, serta tetap dengan batasan syari'ah.
Oleh karenanya, tugas orang tua ada tiga. Pertama, memberikan nama yang baik. Kedua, mengajarkan ilmu agama. Tiga, menikahkan. Jika orang tua mampu melaksanakan tiga perkara tersebut, maka ia akan bebas dari tuntutan di pengadilan Allah SWT., dan kelak mereka berhak mendapat syafa'at dari anak yang sholeh/ah, tutupnya.
Semangat orang tua yang tangguh dan hebat, kalian luar biasa. Terimakasih atas waktu dan kesempatan yang diberikan, sehingga kami bisa membersamai ananda di momen bermain dan kebahagiaannya, lalu Ustadz yang murah senyum tersebut mengakhiri nasehatnya.[]/Humed*
*Aktivis Sosial Dan Pendidik_Kota Batu
Masak-masak
Komentar
Posting Komentar