Langsung ke konten utama

Angkatan IV SD Integral Al-Fattah, Goes To Jogjakarta

 


Kota Batu : SD Integral Al-Fattah (SDIA) kali ketiga Goes to Jogjakarta pada Ahad(4/1/2026). Kota yang dikenal istimewa dan penuh  destinasi, mulai peninggalan sejarah sampai musium sisa hartaku, korban bencana merapi.

Study tour kali ini diikuti oleh seluruh Siswa/i kelas VI tanpa terkecuali, karena sekaligus pengambilan foto album angkatan yang bersifat tahunan, tegas Ustadzah Rawika Ardilla, S.Pd selaku penanggung jawab (PJ) buku tahunan siswa.

Para wali kelas ikut mendampingi kegiatan  tersebut termasuk diantaranya tim pengembang dan Dikdas Umi Retno Widyastuti, guna memastikan kegiatan berjalan lancar.

Rombongan angkatan ke IV kali ini dipimpin langsung oleh kepala Sekolah SDIA Ustadz Moh. Nor Imam, S.Kom.I. Dalam sambutannya beliau menyampaikan pentingnya menjaga ketertiban, disiplin dan bertanggung jawab terkhusus atas barangnya sendiri. Orang sukses nampak pada kebiasaan baiknya hari ini maupun esok, tutupnya.


Goes to Jogja kali ini mengunjungi ke berbagai destinasi, diantaranya Candi Prambanan, Heha Sky View, Sisa Hartaku, Desa yang menjadi korban letusan Gunung Merapi 2010, dan Batu Alien.

Lanjut kegiatan berikutnya, keseruan ngejib bareng, melewati gunung dan sungai yang membuat peserta semua basah kuyup.

Ustadzah Siti Eka Nur Wahyuni, S.Pd selaku PJ pada kegiatan tersebut menegaskan, kenapa Jogja menjadi pilihan untuk goes kali ini, agar ananda mempunyai kenangan dan keseruan bersama. Besar harapan kedepan setelah lulus dari SDIA, mereka mampu mengajak tetangga dan adik-adinya agar masuk ke SDIA. Tutupnya.

Semoga kegiatan Goes to Jogjakarta kali ini menuai barokah dan cerita indah, amin.[] /Moh. Homaidi*

*Pemerhati Sosial dan Guru SDIA Kota Batu

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Panen Medali, Siswa/i SD Integral Al-Fattah Ikuti Final Hidayatullah Festival (Hifest) Se Jawa-Bali

  Kota Batu : SD Integral Al-Fattah (SDIA) kembali panen prestasi pada ajang final Hidayatullah Festival (Hifest) Sabtu, (10/1/2026). Tahun ini 44 Siswa/i SD Integral Al-Fattah lolos mengikuti final Hifest se Jawa-Bali di Surabaya. Adapun lomba yang diikuti bervariatif, mulai bidang Matematika, IPA, IPS, PAI, sampai Bahasa (Inggris dan Arab). Dalam rangka mempermudah pengendalian Siswa/i baik ketika diperjalanan maupun di arena perlombaan, maka kegiatan finalis kali ini didampingi oleh enam Guru. 2 Ustadz, dan 4 Ustadzah. Usaha tidak menghianati hasil, alhamdulillah atas izin Allah Siswa/i SDIA panen 25 medali dari 44 finalis, dengan rincian sebagai berikut : bidang Matematika peraih Perunggu , Mauza Hafidz (Kelas 1), Attarayan (Kelas 1), Alfareezi Farzan (Kelas 2), Aqila Zahra (Kelas 5) dan Emas,  Adillia Sinar (Kelas 4). Pada bidang Bahasa Inggris peraih Perunggu , ananda Gavin Arsenia (Kelas 2), Sandra Qirani (Kelas 3), Arfadhia Farhan (Kelas 4), Nadhif Maulana Tsaqif (Kela...

DPD HIDAYATULLAH KOTA BATU, LAKSANAKAN MUSYAWARAH DAERAH KE IV

  Kota Batu: Hidayatullah Kota Batu melaksanakan Musyawarah Daerah Hidayatullah (Musda) ke IV pada Kamis, (8/01/2026). Kegiatan yang bertempat di Joglo Villa W" bapak Wandoyo, sebagai wali murid SD Integral Al-Fattah, dan jama'ah Hidayatullah plus sponsor pada Musda kali ini. "Demi dakwah dan perjuangan Islam saya persilahkan Villa dan Joglonya untuk ditempati". Tuturnya. Kegiatan Musda ke IV kali ini dihadiri Orpen Mushida, Pemhida dan tokoh masyarakat, hadir juga para kepala unit usaha dibawah naungan DPD Hidayatullah diantaranya, YPI Al-Fattah, Ma'had Hidayatullah Kota Batu (Mahaba) dan MI Alam Luqmanul Hakim (Millah). Hadir pula pada kegiatan ini Anggota Murabbi Wilayah Hidayatullah Jawa Timur yang diwikili oleh Ustadz Baihaqi Abdullah Wahib, LC dan Pengurus Wilayah Hidayatullah Jawa Timur Ustadz Abdullah Ridho A. Adapun tema yang diangkat pada Musda ke IV kali ini adalah "Meneguhkan Jatidiri, Menumbuhkan Kemandirian & Menebar Kebermanfa'atan...

SD Integral Al-Fattah; "Suport Penuh".

  Oleh : Moh. Homaidi * Kota Batu, seperti biasa liburan akhir tahun menjadi momen bersenang-senang bersama keluarga, tapi beda dengan sebagian siswa/i SD Integral Al-Fattah (SDIA). Pada hari Ahad (21/12/25) mereka harus mewakili sekolah pada ajang "Jember Mathematics Science Competention" (JMSC). Lomba tahunan yang diadakan oleh Al-Furqon Jember ini merupan kompetisi tingkat se Jawa - Bali, pada tingkat final kali ini dihadiri oleh 590 finalis, yang sebelumnya diadakan seleksi diikuti oleh 2000 peserta. Kegiatan final kali ini  bertempat di Universitas Muhammadiyah Jember. Delegasi SDIA berjumlah 16 Siswa/i berangkat dari Kota Batu menuju tempat acara dengan dua armada, menariknya lima Ustadz/ah ikut mendampingi guna menjaga stabilitas ibadah, adab, dan belajarnya. Hal ini menjadi perhatian lebih oleh salah satu wali murid dari Banyuwani, saat penulis duduk berdampingan sambil lalu menunggu pengumuman. Saling sapa dan menanyakan tentang sekolah, penulis menjelaskan kalau dar...