Langsung ke konten utama

PROFILE PENULIS









Nama : Mohammad Homaidi
Tatala : Sumenep, 17 Juli 1985
Alamat KTP : Jl. Keputih Tegal Timur Baru, Rt. IV Rw. VIII. Kelurahan Keputih, Kec. Sukolilo Kota Surabaya.
Alamat Domisili : Jl. Cemara Intan Gg.II Rt.3 Rw.4 Kampung Ladu, Desa Sidomulyo, Kec. Batu-Kota Batu.

Status : Sudah menikah dengan seorang istri yang bernama Umi Latifah, asal surabaya jawa timur. dari hasil pernikahannya  dianugrahi 3 buah hati yang lucu dan menggemaskan, anak pertama bernama Diva Farihatul Jannah Firramadhani (Fafa), kedua Amar Taqiyuddin Hasan (Amar) Dan yang ketiga Syafiqotul Khoir Al Hilya (Fiqo).

Riwayat Pendidikan : Mengenyam Pendidikan formal Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) Nurul Huda 1990-1992 melanjutkan jenjang Sekolah Dasar Negeri (SDN) Payudan II Tahun 1992-1999, melanjutkan ke jenjang berikutnya di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Nurul Huda tahun 1999-2002, lalu mondok di pesantren sekaligus melanjutkan ke Madrasah Aliyah (MA) Manba'ul Ulum Bata-Bata yang ada di kabupaten Pamekasan Madura pada tahun 2002- 2005.

Setelah lulus dari Madrasah Aliyah kemudian mengikuti program pengabdian atau penugasan selama satu tahun pada tahun 2005-2006 dan ditugaskan di Madrasah Ibtidaiyah (MI) yang beralamat di Desa Parseh kec. Kokop Kab. Bangkalan. Setelah selasai penugasan tersebut, rencana kuliah tapi karena terbatas biaya akhirnya minta ditugaskan kembali dengan syarat dekat kampus, gayung bersambut saya ditugaskan kembali di tempat yang berbeda ke Pesantren Nurus Sholah yang beralamat Desa Tolabang, Kec. Palengaan Kab. Pamekasan Madura dekat dengan Sekolah Tinggi Agama Islam Al Khairat (STAI Al Khairat) dan sempat kuliah satu tahun jurusan Pendidikan Agama Islam pada tahun 2006-2007.

Kemudian pada tahun 2007 atas karunia Allah Swt melanjukan ke perguruan tinggi, di STAI Lukman Al Hakim (Sekolah Tinggi Agama Islam Lukman Hakim) Surabaya, Jurusan Komunikasi Dakwah, tahun 2011 selasai dan diwisuda. Setelah itu ditugas dakwahkan ke Ponpes Hidayatullah Trenggalek sejak 2011- 2017. 

Pada tahun 2012 melanjutkan jenjang Magister S2 IAIN Tulungagung dengan jurusan Ilmu Tafsir, selama 1 semester lalu berhenti. Pada tahun 2015-2017 ada kesempatan melanjutkan Magister S2 Jurusan Manajemen Pendidikan di STAI Diponegoro (Sekolah Tinggi Agama Islam Diponerogo) Tulungagung sampai selesai, dengan nilai yang memuaskan (Cumlaude).

Harapan, rencana menyelesaikan S3 dengan kesempatan yang luas dan pantas. Semoga dimudahkan oleh Allah SWT. Amin.

Riwayat Organisasi : Perjalanan Organisasi pernah menjadi Humas Osis di MTs. Nurul Huda. Ketua Ikatan Santri Bata-Bata Dan Santri Mamba'ul Ulum Banyunyar sekecamatan Guluk-Guluk Sumenep.
HMI DIPO komesirait Al Khairat Pamekasan, Dan HMI MPO Komeseriat STAI Lukman Hakim Surabaya, sekaligus bergabung dengan ormas Hidayatullah sampai sekarang. Sekarang Aktif Sebagai Guru, Pendidik Dan Da'i di YPI Al Fattah (Hidayatullah Batu) Dan saat ini mendapat amanah sebagai Ketua Pengkaderan Pemuda Hidayatullah Jawa Timur Preode 2020-2023.

Semoga Profil singkat ini bermanfa'at dan berhikmah, amin.[]




Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

SD Integral Al-Fattah; "Suport Penuh".

  Oleh : Moh. Homaidi * Kota Batu, seperti biasa liburan akhir tahun menjadi momen bersenang-senang bersama keluarga, tapi beda dengan sebagian siswa/i SD Integral Al-Fattah (SDIA). Pada hari Ahad (21/12/25) mereka harus mewakili sekolah pada ajang "Jember Mathematics Science Competention" (JMSC). Lomba tahunan yang diadakan oleh Al-Furqon Jember ini merupan kompetisi tingkat se Jawa - Bali, pada tingkat final kali ini dihadiri oleh 590 finalis, yang sebelumnya diadakan seleksi diikuti oleh 2000 peserta. Kegiatan final kali ini  bertempat di Universitas Muhammadiyah Jember. Delegasi SDIA berjumlah 16 Siswa/i berangkat dari Kota Batu menuju tempat acara dengan dua armada, menariknya lima Ustadz/ah ikut mendampingi guna menjaga stabilitas ibadah, adab, dan belajarnya. Hal ini menjadi perhatian lebih oleh salah satu wali murid dari Banyuwani, saat penulis duduk berdampingan sambil lalu menunggu pengumuman. Saling sapa dan menanyakan tentang sekolah, penulis menjelaskan kalau dar...

DPD HIDAYATULLAH KOTA BATU, LAKSANAKAN MUSYAWARAH DAERAH KE IV

  Kota Batu: Hidayatullah Kota Batu melaksanakan Musyawarah Daerah Hidayatullah (Musda) ke IV pada Kamis, (8/01/2026). Kegiatan yang bertempat di Joglo Villa W" bapak Wandoyo, sebagai wali murid SD Integral Al-Fattah, dan jama'ah Hidayatullah plus sponsor pada Musda kali ini. "Demi dakwah dan perjuangan Islam saya persilahkan Villa dan Joglonya untuk ditempati". Tuturnya. Kegiatan Musda ke IV kali ini dihadiri Orpen Mushida, Pemhida dan tokoh masyarakat, hadir juga para kepala unit usaha dibawah naungan DPD Hidayatullah diantaranya, YPI Al-Fattah, Ma'had Hidayatullah Kota Batu (Mahaba) dan MI Alam Luqmanul Hakim (Millah). Hadir pula pada kegiatan ini Anggota Murabbi Wilayah Hidayatullah Jawa Timur yang diwikili oleh Ustadz Baihaqi Abdullah Wahib, LC dan Pengurus Wilayah Hidayatullah Jawa Timur Ustadz Abdullah Ridho A. Adapun tema yang diangkat pada Musda ke IV kali ini adalah "Meneguhkan Jatidiri, Menumbuhkan Kemandirian & Menebar Kebermanfa'atan...

Mulia Dengan Berbakti Kepada Orang Tua

  Oleh : Moh. Homaidi * Seorang Ustadz yang santun dalam penyampaian nasehat dan senantiasa menyentuh hati. Suatu ketika beliau bercerita kepada jama'ah bahwa dua pekan sebelum ramadhan, ada seorang temannya datang dan bercerita. Bahwa ada salah satu anak buahnya di tingkat pemerintah, ia sebagai pegawai negeri sipil (PNS) tiba-tiba mengajukan resign. Melihat dan mendengar surat pemunduran diri bawahannya si pemimpin kaget dan panik. Lantas si pemimpin bertanya kenapa mau mundur, apakah ada masalah pekerjaan atau gaji kurang? Pegawai yang bersangkutan diam tanpa mengeluarkan suara. Kalau begitu jangan dulu, pekerjaan kamu bagus dan tuntas. Apa yang menjadi dasar kamu mau memundurkan diri? Sanggahnya. Pengajuan surat resign ini bukan hanya sekali dua kali, tapi sudah berkali-kali, tapi ketika ditanya alasannya kenapa? Jawabanya sama, diam tanpa suara. Di bulan ke enam pemuda yang sederahana dan punya anak yang masih kecil-kecil tersebut kembali mengajukan resign. Sebagai pemimpin, d...